Dari postingan-postingan sebelumnya pada edisi travel ke beberapa kota di Eropa tersebut, ada beberapa hal yang saya dapatkan dan patut kita cermati. Mudah-mudahan share pengalaman ini bisa bermanfaat bagi kita semua. Tentunya bangsa eropa secara peradaban pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi sekarang jauh lebih maju daripada Indonesia. Mungkin sudah puluhan langkah lebih maju daripada Indonesia yang terlalu banyak kisruh politiknya. Meskipun maju dibidang tersebut, ada juga sisi negatif yang tidak patut kita contoh. Berikut ini merupakan hal-hal yang harus kita contoh dan tidak: Yang Patut dicontoh: - ETOS KERJA YANG TINGGI . dari cerita2 yang saya dengarkan dari pengalaman kakak saya dan teman saya, orang Eropa memiliki etos kerja yang cukup tinggi dan ambisius. Jika ada satu bidang yang mereka sukai, pasti akan dia dalami hingga mendetail, sangat ambisius. Mungkin bisa dilihat dari orang Jerman dengan industri otomotif nya yang menghasilkan berbagai inovasinya. Untuk hal ...
is all about my ideas, opinion, random thought, and jokes.